Sungai Tiung,Kecamatan Cempaka

HARGANAS XXVI DI KELURAHAN SUNGAI TIUNG KOTA BANJARBARU

HARGANAS XXVI DI KELURAHAN SUNGAI TIUNG KOTA BANJARBARU

KOTA BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani didampingi Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Ririen Nadjmi Adhani menerima Kunjungan Kepala BKKBN Pusat di Kampung KB Desa Pumpung Kelurahan Sungai Tiung Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru, Sabtu (6/7/2019).

Kunjungan tersebut dilakukan seusai menghadiri acara puncak peringatan Hari Keluarga Nasional ke XXVI Tahun 2019 di Halaman Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan di Cempaka Banjarbaru yang dibuka oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI Puan Maharani, Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo, serta Gubernur dan Wakil Gubenur Kalimantan Selatan serta dihadiri para kepala daerah se-Indonesia.

Nadjmi Adhani mengatakan, dia sangat bangga Banjarbaru dipercaya oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menjadi tuan rumah Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional ke XXVI Tahun 2019. “Meski hanya di Halaman Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan di Cempaka Banjarbaru ini suatu kebanggaan bagi kami, daerah bisa dikunjungi oleh banyak saudara-saudara kami wali kota wakil wali kota, bupati, dan gubernur dari seluruh Indonesia,” kata Nadjmi.

Banjarbaru mempunyai 5 kecamatan dan 20 kelurahan, dan di semua wilayah tersebut terdapat Kampung KB, “Program Kampung KB ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat banyak, dengan adanya Kampung KB ini bisa mengangkat setidaknya kebanggaan ekonomi dan juga kesejahteraan masyarakat. Salah satu contoh keberhasilan dalam pembinaan Kampung KB adalah seluruh SKPD ikut terlibat terus dan turut membantu dalam program Kampung KB di Banjarbaru,” kata Nadjmi.

Banjarbaru secara ekonomi kurang berkembang sehingga banyak terjadi perkawinan usia dini, dan perkawinan dengan hubungan darah yang tidak terlalu jauh. Dengan adanya Kampung KB, menurut Nadjmi, banyak sekali manfaat yang bisa dirasakan masyarakat. 

“Kami mulai melakukan edukasi pelatihan memberikan informasi dan mensosialisasikan program KB. Sekarang antusias masyarakat sudah cukup tinggi dalam menjalankan program-program yang ada di Kampung KB,” kata Nadjmi.

Kepala BKKBN Hasto Wardoyo menyampaikan terimakasih kepada Wali Kota dan segenap jajarannya, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Banjarbaru, camat, lurah, “Dan seluruh bagian yang terlibat dalam tercapainya pemberdayaan di kampung KB ini, sehingga bisa terjadi contohnya seperti di Kampung KB Pumpung di Kota Banjarbaru.”

Sumber : https://daerah.sindonews.com/read/1418126/174/wali-kota-bangga-puncak-perayaan-harganas-xxvi-diadakan-di-banjarbaru-1562500785

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *